Berikut adalah Tahapan Jamaah Haji yang Lolos Seleksi Ibadah Haji 1442H
July 19, 2021
Kisah WNI Berhaji di Masa Pandemi
July 20, 2021

Menag: Asrama Haji Jadi RS, Bentuk Komitmen Kemenag Tanggulangi Pandemi

AMPHURI.ORG, JAKARTA–Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas sejak awal telah mengizinkan penggunaan asrama haji untuk memperkuat layanan kesehatan di masa pandemi. Menurutnya, penyediaan asrama haji dengan fasilitas yang ada untuk membantu penanganan Covid 19 merupakan komitmen Kemenag dalam menanggulangi pandemi.

Hal tersebut disampaikan Menteri Agama pada peresmian Rumas Sakit Pertamina Jaya (RSPJ) Ekstensi Arafah Asrama Haji Embarkasi Jakarta Senin (19/7/2021), seperti dalam keterangan tertulisnya yang dilansir laman resmi kemenag.go.id.

Menag mengatakan, peresmian RSPJ Ekstensi Arafah Asrama Haji Embarkasi Jakarta ini merupakan rangkaian dari rencana penggunaan asrama haji sebagai rumah sakit atau tempat isolasi mandiri bagi penyintas Covid 19 yang belakangan semakin meningkat jumlahnya.

“Sebagai catatan, bahwa jumlah asrama haji yang disiapkan untuk penanganan Covid 19 sebanyak 25 lokasi yang tersebar di seluruh Indonesia,” tutur Menag.

“Tentu, pengelolaan model asrama haji Jakarta ini dapat direplikasi di daerah-daerah bekerja sama dengan Pemerintah Daerah,” sambungnya.

Masih dalam kesempatan yang sama, Menag menyampaikan bahwa Kemenag telah mengerahkan seluruh kekuatan untuk berkontribusi dalam penanganan wabah Covid 19 melalui berbagai kebijakan. Misalnya, menerbitkan Surat Edaran (SE) tentang peniadaan sementara peribadatan di tempat ibadat semua agama yang berada pada zona Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. Termasuk juga peniadaam takbiran keliling dan salat Iduladha di masjid/musalla Zona PPKM Darurat.

“Kementerian Agama telah menggerakkan seluruh pejabat dan ASN untuk menyosialisasikan Surat Edaran itu kepada seluruh stakeholder. Bahkan para penyuluh agama telah menjadi garda terdepan dalam sosialisasi prokes kepada umat beragama dan sebagian dari mereka terlibat aktif dalam pemulasaraan jenazah covid 19,” lugas Menag.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dalam sambutannya secara virtual mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya kepada para nakes yang menjadi garda terdepan dalam penanganan covid 19.

“Saya yakin rumah sakit ini akan sangat bermanfaat dan sangat membantu kondisi negara kita. Saya sampaikan apresiasi semua perjuangan para menteri dalam mengagas program ini,” ucap Luhut.

Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir dalam sambutannya mengatakan kerjasama yang dijalin dalam mewujudkan Rumah Sakit ini tidak akan sia-sia. “Terima kasih kami ucapkan kepada semua pihak yang tidak henti-hentinya bekerja, berpikir, dan berjuang untuk menyelamatkan nyawa saudara-saudara kita,” tutur Erick.

Peresmian Rumah Sakit Pertamina Jaya (RSPJ) Ekstensi Arafah Asrama Haji Embarkasi Jakarta ini dilakukan setelah sebelumnya diresmikan pula Rumah Sakit Asrama Haji untuk pasien Covid 19 oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada 9 Juli 2021. Tampak hadir dalam peresmian RSPJ Ekstensi Arafah ini, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Nizar Ali, Plt. Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Khoirizi, Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Saiful Mujab, Direktur Utama Pertamina Nieke Widyawati dan Direktur Utama Pertamedia IHC Fathema Djan Rahmat. (hay)

Leave a Reply