AMPHURI.ORG, MADINAH– Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kemenag, mencatata hingga hingga Jumat (23/8/2019), ada 354 jamaah haji Indonesia yang masih dirawat di sejumlah rumah sakit di Arab Saudi.
Rumah Sakit Arab Saudi (RSAS) Mekkah, merawat paling banyak hingga 208 jamaah. Sementara RSAS Jeddah 10 orang, RSAS Madinah 2 orang, dan di RSAS Mina ada 1 orang. Disamping itu, ada juga jamaah yang dirawat di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Mekkah sebanyak 129 pasien dan KKHI Madinah sebanyak 4 pasien.
Sedangkan jumlah jamaah haji Indonesia yang wafat sejak 6 Juli hingga 23 Agustus, mencapai 308 orang terdiri dari 229 jamaah jamaah meninggal di Mekkah, di Madinah sebanyak 19 orang, di Mina 26 orang, di Arafah 8 orang, di Jeddah 3 orang, dan di Muzdalifah 1 orang.
Untuk jamaah haji khusus yang meninggal sebanyak 22 orang dari total jumlah jamaah haji khusus Indonesia 16.881 orang. (hay)