AMPHURI.ORG, MEKKAH–Bangkit Melayani yang menjadi moto Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (AMPHURI) tak sebatas jargon semata. Lebih dari itu, AMPHURI mengejawantahkannya dalam berbagai aksi nyata. Salah satunya pengadaan armada ambulans yang beroperasi di Tanah Suci sejak bergulirnya musim haji tahun ini dan akan dilanjutkan di musim umrah mendatang.
“Armada ambulans yang beroperasi sejak di musim haji tahun ini memang untuk membantu jamaah haji yang membutuhkan layanan penanganan medis. Setelah musim haji berakhir, maka armada tetap akan beroperasi untuk melayani jamaah umrah,” kata Wakil Sekretaris Jenderal Dewan Pengurus Pusat (DPP) AMPHURI, Muhammad Farid Aljawi, di Mekkah pada Selasa, (20/8/2019) melalui sambungan telepon.
Ambulans ini, kata Farid, diperuntukkan bagi masyarakat muslim yang tengah menunaikan ibadah haji maupun umrah di Tanah Suci. Melalui program ini diharapkan jamaah haji dan umrah asal Indonesia dan bahkan lainnya yang ada di Tanah Suci bisa mendapatkan pemenuhan pertolongan layanan kesehatan maupun kematian secara gratis.
“Alhamdulillah pada pelaksanaan haji yang baru saja selesai, keberadaan ambulans ini sangat berarti dan hampir tak pernah berhenti, terus mobile melayani jamaah haji. Insya Allah, pelayanan yang sama juga akan berlangsung sepanjang musim umrah nanti,” katanya.
Tauhid mengatakan, pengadaan ambulans yang dimulai di musim haji 1440 hijriyah ini, AMPHURI menggandeng mitra strategisnya, BNI Syariah. Artinya, dengan adanya layanan ambulans ini, membuktikan bahwa AMPHURI sebagai sebuah wadah pembinaan perusahaan biro perjalanan haji khusus dan umrah serta wisata muslim, tidak hanya sekedar berdiri sebagai organisasi. Tapi lebih dari itu, AMPHURI juga menaruh kepedulian yang besar untuk melayani umat.
“Dengan aksi nyata ini, diharapkan AMPHURI menjadi inspirasi dan aspirasi umat Islam untuk tampil menjadi yang terbaik,” kata Tauhid saat menemani GM Hajj & Umra Division BNI Syariah, Ida Widowati Triana dan Deputy GM Transactional Business BNI Syariah, Muhammad Irsan meninjau langsung ambulans bersama Ketua Bidang Umrah DPP AMPHURI Islam Saleh Alwaini dan Ketua Muassasah Haji Khusus Asia Tenggara, Mustofa Damanhuri di Mekkah.
Farid menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pemerintah Arab Saudi dan Muassasah Haji Khusus Asia Tenggara yang telah memberikan izin operasional ambulans keliling hasil kerjasama AMPHURI dengan BNI Syariah.
Lebih lanjut Farid mengatakan, ambulans yang dioperasikan posko tim AMPHURI ini, setiap tahunnya akan melayani lebih dari 5000 jamaah haji khusus anggota AMPHURI. Tidak hanya itu, ke depan, setidaknya ada lebih 500.000 jamaah umrah yang diberangkatkan lebih dari 400 anggota AMPHURI saat ini.
Memang, kata Farid sejumlah rangkaian penyelenggaraan ibadah haji telah berakhir, jamaah haji dari seluruh dunia mulai berangsur meninggalkan Tanah Suci, termasuk jamaah haji asal Indonesia. Secara umum, penyelenggaraan haji tahun ini dinilai berjalan lancar dan lebih baik dari tahun sebelumnya, meski masih ada sejumlah catatan tersendiri. (hay)